Minggu, 18 Mei 2014

Manfaat Bunga (Part 1)

Aloohhaaaaa....
kali ini saya akan berbagi tentang manfaat bunga-bunga. si cantik yang satu ini ternyata tidak hanya indah dengan warna yang beraneka ragam. Si cantik yang satu ini juga banyak manfaatnya. berikut bunga-bunga yang akan saya bahas manfaatnya.

 Bunga Mawar
1. Mengatasi Bengkak di Kaki
    Bunga mawar mempunyai manfaat sebagai mengatasi bengkak pada kaki, caranya silakan anda ambil 2-3 bunga mawar lalu ditambah 30gram daun sembung dan di cuci bersih. Lalu rebus dengan air 600ml dan diminum airnya dengan 2 kali sehari.
    
 2. Kesegaran Tubuh
    Bisa menjaga kesegaran tubuh, seperti menyehatkan mata dan membersihkan gigi.
    
 3. Penambah Bahan Makanan
    Di dalam wangi yang harum, bunga mawar mempunyai kandunga vitamin c yang cukup tinggi. Jadi, anda bisa menambahkan bunga bawar di dalam makanan dan minuman yang
anda buat.
 4. Kesehatan Rambut
    Kandungan dalam bunga mawar bisa membantu untuk mengatasi masalah kerusakan pada rambut dan bisa merawat rambut tetap sehat.
    
 5. Mempercantik Kulit
    Bunga mawar mempunyai kandungan lemak asam lemak omega 3 dan omega 6 yang bisa bermanfaat untuk kesehatan kulit, sehingga bisa mempunyai kulit yang cantik dan lembut.
    
 6.Mengurangi Stres
    Aroma harum pada bunga mawar bisa menghilangkan rasa yang nyaman sehingga stres yang anda hadapi bisa kembali dalam keadaan tenang. Bahkan masyarakat romawi kuno memanfaatkan bunga mawar sebagai obat despresi.



Bunga Krisan
Manfaat yang bisa anda dapatkan dari mengkonsumsi bunga kristan yang sudah dibentuk dalam kemasan teh adalah dapat menenangkan jiwa dan pikiran atau meredakan tekanan mental/stress. Selain itu, jika anda punya tanam juga bisa dipenuhi dengan keindahan bunga ini yang terbukti dapat memberikan ketenangan dan udara yang segar dirumah anda.

Biasanya orang merasakan manfaat bunga kristan bagi kesehatan yang sudah dibentuk dalam kemasan teh agar praktis dan mudah digunakan. Teh kristan bermanfaat untuk meredakan sakit tenggorokan dan mengusir virus influenza yang hinggap ditubuh anda. Khasiat teh bunga kristan juga dapat meredakan sesak nafas/asma dan memperkuat kinerja organ paru-paru.
Manfaat Bunga Kristan Untuk Obat

Bunga kristan juga memiliki khasiat untuk pengobatan sakit jantung dan liver. Jika kamu rutin minum teh dari bunga kristan, hal tersebut baik untuk pencernaan dan meredakan gejala pusing atau sakit kepala. Manfaat bunga krisan bagi kesehatan dapat mengurangi peradangan hari secara perlahan-lahan.

Untuk penderita hipertensi, khasiat teh bunga kristan juga dapat membantu mengontrol atau menurunkan tekanan darah anda. Manfaat bunga kristan juga dapat membantu menyembuhkan sakit jantung koroner karena dalam teh kristan ditemukan antivirus yang bernama antispirochete yang dapat menekan pertumbuhan sel-sel penyakit.



Bunga Lili
1. Sesak Nafas
Rebuslah 20 lembar daun melati dan garam secukupnya dengan menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 2 gelas. Setelah dingin, air rebusan daun melati tersebut disaring. Minum airnya dua kali sehari tiap pagi dan sore.

2. Demam dan Sakit Kepala
Jika Anda atau keluarga Anda ada yang mengalami demam, jangan panik. Ambillah segenggam daun melati dan 10 kuntum bunga melati, kemudian diremas-remas dengan tangan. Setelah layu dan agak hancur, rendam dalam air. Air rendaman ini digunakan untuk mengompres dahi. Cara ini juga bisa dilakukan untuk mengobati sakit kepala ringan.

3. Disengat Lebah atau Serangga Lain
Jika Anda tiba-tiba disengat lebah, ambillah satu genggam bunga melati, kemudian diremas-remas sampai halus. Tempelkan bunga melati yang sudah diremas tersebut ke bagian tubuh yang digigit serangga atau disengat lebah.

4. Sakit Mata
Anda pernah mengalami sakit mata, seperti mata merah karena iritasi ataupun belekan? Sebenarnya kondisi tersebut bisa diatasi dengan daun melati. Caranya, ambil satu genggam daun melati, kemudian dipipis halus. Tempelkan pada dahi diatas mata, kalau kering ganti dengan ramuan baru.

5. Menghentikan ASI Berlebihan
Terkadang, ada ibu menyusui yang ASI-nya keluar terlalu banyak. Bahkan saat sang bayi tidak menyusu pun ASI tetap keluar. Hal ini tentu cukup merepotkan, namun bisa diatasi dengan ramuan bunga melati. Caranya, satu genggam daun melati dipipis halus, kemudian ditempelkan pada sekitar buah dada. Lakukan setiap pagi sebelum mandi.

Nah segitu dulu yaaa buat posting sekarang... Sekian dan terimakasih :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar